Selasa, 30 April 2013

Faktor yang menetapkan anggaran iklan

Adapun factor-faktor yang perlu dipertimbangkan dalam menetapkan anggaran iklan yaitu : 1. Tahap Dalam Daur Hidup produk Produk baru umumnya mendapat anggaran iklan yang besar untuk membangun kesadaran dan untuk menarik pelanggan agar mencoba produk tersebut. Merk yang sudah mapan hanya mendapat anggaran yang lebih rendah sebagai rasio terhadap penjualannya. 2. Pangsa Pasar Konsumen Merk dengan pangsa pasar yang tinggi biasanya membutuhkan lebih sedikit biaya iklan sebagai presentasi terhadap penjualan guna mempertahankan pangsanya. Untuk membangun pangsa pasar dan meningkatkan ukuran pasar membutuhkan biaya iklan yang besar. Selain itu berdasarkan biaya perkesan dibutuhkan biaya lebih sedikit untuk mencapai konsumen dari merk yang digunakan secara luas daripada untuk mencapai konsumen dari merk yang pangsanya kecil. 3. Persaingan dan Gangguan Dalam pasar dengan banyak pesaing dan pengeluaran iklan yang tinggi suatu merk harus diiklankan secara besar-besaran agar tetap terdengar ditengah pasar yang ramai tersebut. Bahkan gangguan sederhana dari iklan yang tidak bersaing secara langsung dengan merk tersebut sudah menyebabkan perlunya dilakukan iklan yang lebih besar. 4. Frekuensi Iklan Jumlah perulangan yang dibutuhkan untuk menyampaikan pesan kepada konsumen juga sangat menentukan anggaran iklan. 5. Kemungkinan Penggantian Produk Merk-merk jenis komoditi ( misalnya rokok, bir, minuman ringan ) membutuhkan iklan yang besar untuk membangun citra yang berbeda tersebut. Iklan juga penting jika suatu merk dapat member manfaat atau tampilan fisik yang unik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar